Spread the love

TULUNGAGUNG – Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung menyelenggarakan Workshop Peningkatan Mutu Fasilitas Kesehatan di salah satu hotel di Tulungagung. Kegiatan ini Untuk meningkatkan mutu dan kinerja Puskesmas dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Kegiatan ini di ikuti sejumlah puskesmas terpilih dan jejaringnya dengan mengirim 6 orang per puskesmas dari PJ Mutu, PPI, Audit Internal, Manajemen Resiko, PJ UKP Laboratorium dan Kefarmasian, dan PJ UKM.

Workshop ini dilaksanakan 2 gelombang, Dimulai pada Senin 22 Mei 2023 dan Gelombang ke 2 dilaksanakan pada tanggal 24 – 25 Mei 2023.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tulungagung, dr. Kasil Rokhmad berharap seluruh peserta dapat mengikuti workshop secara baik dan seksama demi terciptanya pelayanan yang terbaik di lini puskesmas.

Narasumber yang menyampaikan materi pada workshop ini adalah Tim Surveyor yang ada di kabupaten Tulungagung serta Tim Pendamping (TPCB), PPNI dan dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur.(red)

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights