Spread the love

TULUNGAGUNG – Untuk menyikapi viralnya medsos adanya penarikan karcis yang akan melintas dijalur lintas selatan (JLS) wilayah kecamatan Kalidawir bertuliskan wisata pantai Sine, Polsek Kalidawir melakukan penyelidikan.

Kapolsek Kalidawir AKP Sudaryanto, S.Sos melalui Kasihumas Polres Tulungagung Iptu Mujiatno mengatakan, sejak kemarin viral di medsos adanya penarikan karcis bertuliskan wisata patai Sine, padahal dari keterangan pengunggah cuma ingin melintas di JLS, membuat prokontra di dunia maya.

“ Dengan viralnya yang membuat keresahan masyarakat akhirnya dilakukan penyelidikan, dari hasil penyelidikan Unit Reskrim Polsek Kalidawir, Polres Tulungagung, didapatkan hasil, karena portal masuk pantai Sine yang lama berada di luar sebelum masuk JLS, makanya pengunjung yang melintas padahal tujuan ingin ke JLS dikenakan karcis masuk pantai Sine, ” terangnya, Senin (25/12/2023).

Karcis masuk pantai sine dikelola Dinas Pariwisata Kabupaten Tulungagung, karena belum adanya pentunjuk dari Pemerintah Tulungagung, portal masuk pantai sine berada di luar sebelum masuk JLS.

“ Hasil Koordinasi Polsek Kalidawir, Danramil Kalidawir, Camat Kalidawir sama Dinas Pariwisata Kabupaten Tulungagung dan Pokdarwis, mulai hari ini penarikan karcis masuk pantai Sine dialihkan setelah JLS dan masyarakat yang melintas ke JLS tidak dikenakan tarif biaya masuk, ” jelasnya.

“ Kami tetap menghimbau kepada masyarakat apabila berwisata agar tetap berhati-hati, ikuti arahan sesuai pentunjuk yang tertulis maupun dari petugas, ” tandasnya.(red)

About Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights